Mengirimkan kartu ucapan Natal sudah menjadi tradisi yang dilakukan di seluruh dunia, termasuk juga keluarga kerajaan Inggris. Nenek moyang Ratu Elizabeth telah menjalankan tradisi ini sejak ratusan tahun lalu. Kini Ratu dan anggota keluarga kerajaan masih tetap menjalankannya. Mereka mengirimkan kartu ucapan Natal disertai foto kepada kerabat, keluarga dan kolega. Biasanya foto yang dipilih adalah foto terbaik yang menggambarkan kebahagiaan mereka di sepanjang tahun tersebut.
Berikut ini 15 foto yang dipilih keluarga kerajaan Inggris sebagai foto kartu Natal resmi mereka dari masa ke masa. Kami pilihkan yang terbaik untuk kamu!
1. Kartu Natal kerajaan Inggris tahun 1914. Raja George V dan Ratu Mary mengucapkan selamat Natal dengan kalimat doa yang manis untuk koleganya
2. Untuk Natal tahun 1952, Ratu Elizabeth membuat foto resmi bersama Pangeran Philip, Pangeran Charles, Putri Anne dan juga anjing peliharaan mereka
3. Ratu Elizabeth dan Pangeran Philip berfoto bersama empat anaknya yang mulai beranjak dewasa untuk kartu Natal resmi kerajaan di tahun 1979
4. Di Natal tahun 1982, Pangeran Charles dan Putri Diana membagikan kebahagiaan mereka yang baru dikaruniai putra pertama, Pangeran William
5. Pangeran Charles dan Putri Diana memilih foto ini sebagai kartu Natal resmi mereka di tahun 1987. Keluarga mereka telah diramaikan dengan hadirnya Pangeran Harry
Baca Juga: Jadi Tradisi Tiap Perayaan Natal, Ini 5 Fakta Sejarah Pohon Natal
6. Untuk kartu Natal kerajaan Inggris tahun 1987, Ratu Elizabeth dan Pangeran Philip berfoto bersama empat orang cucunya. Pangeran Harry masih unyu banget!
7. Ratu Elizabeth memilih foto saat ia dan Pangeran Philip sedang bersantai di sebuah taman untuk kartu Natal resminya di tahun 1990
8. Sejak berpisah di tahun 1992, Pangeran Charles dan Putri Diana membuat kartu Natal terpisah. So sad!
Lanjutkan membaca artikel di bawah
Editor’s picks
9. Di Natal tahun 2005 Pangeran Charles memilih foto keluarga saat hari pernikahannya dengan Camilla sebagai kartu ucapan Natal
10. Pangeran Harry memilih fotonya bersama seorang veteran perang, Tom Neil sebagai kartu ucapan Natal tahun 2015
11. Sementara itu untuk kartu Natal tahun 2015, keluarga Pangeran William dan Kate Middleton memilih foto saat menemani dua anak mereka bermain di taman. Gemas!
12. Pangeran Charles dan Camilla membagikan suka cita Natal di tahun 2018 melalui potret mereka sedang duduk berdua di bangku taman. Romantis deh!
13. Di tahun 2018 kebahagiaan keluarga Pangeran William bertambah dengan hadirnya Pangeran Louis. Ini potret keluarga mereka untuk kartu Natal
14. 2018 menjadi tahun pertama bagi Pangeran Harry dan Megan Markle merayakan Natal sebagai suami istri. Mereka memilih foto di hari pernikahan mereka sebagai kartu Natal
15. Yang terbaru untuk tahun 2019. Meskipun belum dirilis secara resmi, seseorang yang dikirimi kartu Natal oleh keluarga Cambridge membagikan foto kartu ini di twitter. Gemas banget!
Itu dia 15 foto penuh kenangan yang dipilih keluarga kerajaan Inggris sebagai kartu Natal mereka. Bagaimana dengan kamu, apa kamu juga mengirimkan kartu ucapan Natal untuk kerabatmu?
Baca Juga: 13 Pohon Natal Paling Kocak, Berbahan Pisang hingga Tabung Gas!
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.
"masa" - Google Berita
December 23, 2019 at 06:10PM
https://ift.tt/2sVlXsa
15 Kartu Natal Penuh Kenangan Kerajaan Inggris dari Masa ke Masa - IDNTimes.com
"masa" - Google Berita
https://ift.tt/2lkx22B
Bagikan Berita Ini
0 Response to "15 Kartu Natal Penuh Kenangan Kerajaan Inggris dari Masa ke Masa - IDNTimes.com"
Post a Comment