Kapanlagi.com - 2 Oktober ditetapkan sebagai Hari Batik Nasional oleh UNESCO sejak tahun 2009 silam. Pada hari tersebut, sunnah hukumnya bagi seluruh warga Indonesia, tak peduli dari ras, suku maupun agama manapun, untuk mengenakan baju batik.
Tak bisa dipungkiri jika batik memang merupakan salah satu warisan budaya yang hingga kini masih dilestarikan oleh masyarakat Indonesia. Namun akuilah, pasti masih banyak dari kalian yang sampai saat ini belum tahu betul sejarah dari batik ini.
Simak ulasannya berikut..
1. Awalnya Ditulis di Atas Daun
Batik diambil dari kata 'amba nitik', yang dalam bahasa Jawa artinya 'menulis titik'. Awalnya, batik hanya dituliskan di atas daun lontar dan papan rumah adat Jawa.Kegiatan ini digunakan untuk mengisi waktu luang saja. Motif yang digunakan juga sangat sederhana, antara lain tumbuhan dan binatang.
2. Mulai Dikenal di Abad 17
© Istimewa
Kesenian Batik mulai naik daun di zaman kerajaan Majapahit di abad 17. Jika awalnya cuma diaplikasikan di atas daun, para ahli batik mulai melukiskan coraknya pada kain.Bahan yang digunakan saat itu adalah kain putih yang merupakan hasil tenunan sendiri. Sedangkan untuk membuat pola dan gambar, digunakan pewarna alami yang yang berasal dari tumbuhan.
3. Awalnya Hanya Untuk Kaum Ningrat
Awalnya, kegiatan membatik hanya terbatas dalam keraton saja, utamanya untuk pakaian raja dan keluarga pemerintah serta para pembesar. Sebut saja keluarga Sri Sultan Pakubuwono X dan pasangan Raden Ajeng Kartini beserta suaminya Raden Adipati Joyoadiningrat.Seiring berjalannya waktu, seni batik mulai ditiru oleh masyarakat luas dan akhirnya jadi pekerjaan dari ibu-ibu rumah tangga. Motif batik pun perlahan jadi lebih beragam, seperti motif awan, candi, dan wayang.
4. Batik di Era Modern
Batik dipakai oleh para publik figur © Istimewa
Kini di era milenial, desain batik pun semakin kekinian. Tak hanya motif dan warna, perpaduannya dengan berbagai outfit modern juga semakin matching. Hal inilah yang membuat batik masih memiliki value tinggi bagi masyarakat Indonesia.Tiada lagi kesan kuno atau ketinggalan zaman ketika kalian mengenakan busana batik. Bahkan, sederet seleb Hollywood juga menunjukkan ketertarikannya pada batik, seperti Jessica Alba, Julia Roberts, Jackie Chen, istri pangeran Inggris, Kate Middleton, juga Barack Obama dan Nelson Mandela.
So, sudahkah kalian memakai batik hari ini?
"masa" - Google Berita
October 02, 2019 at 12:20PM
https://ift.tt/2mS9VgE
Menilik Perkembangan Sejarah Batik dari Masa ke Masa - KapanLagi.com
"masa" - Google Berita
https://ift.tt/2lkx22B
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Menilik Perkembangan Sejarah Batik dari Masa ke Masa - KapanLagi.com"
Post a Comment