Search

Berubah Vegan, Ini Menu Makanan di Oscar dari Masa ke Masa - Indozone.id

INDOZONE.ID - Ajang penghargaan Academy Awards ke-92 menyajikan menu vegan. Perubahan menu dari sebelumnya ini untuk menghormati para nomine Oscar 2020 yang menerapkan gaya hidup vegan seperti Joaquin Phoenix.

Namun sebelum mengubah menu menjadi lebih banyak makanan berbahan sayuran, ajang Oscar menyajikan makanan berbahan daging. Dilansir dari Insider, Senin (10/2/2020), inilah menu makanan Oscar dari masa ke masa.

Oscar 1929

Berubah Vegan, Ini Menu Makanan Oscar dari Masa ke Masa
Ilustrasi menu makanan daging ayam, kentang, dan buncis. (Hellofresh)

Pada ajang Academy Awards yang pertama kali digelar pada 1929, menu yang disajikan adalah ayam panggang, kentang, dan buncis. Untuk pencuci mulut, menunya adalah kue dengan es krim.

Oscar 1940-an

Berubah Vegan, Ini Menu Makanan Oscar dari Masa ke Masa
Ilustrasi menu makanan daging ayam, kentang, dan buncis. (Myrecipes)

Tidak berbeda jauh dengan di tahun pertamanya, pada Academy Awards 1940-an hingga 1950-an menu yang disajikan adalah daging ayam, buncis, dan kentang. Hanya saja acara makan malam dilakukan terpisah dengan acara inti karena para selebriti tidak ingin terlihat makan di kamera pada masa Perang Dunia II.

Oscar 1970-an

Berubah Vegan, Ini Menu Makanan Oscar dari Masa ke Masa
Ilustrasi seafood. (Taste)

Di tahun 1970-an, menu daging di acara Oscar lebih beragam. Ada udang, kepiting, dan steak dengan saus yang bervariasi. Untuk dessert, disajikan es krim. Di tahun-tahun selanjutnya, menu hampir sama dengan lebih banyak daging, saus krim bearnaise, dan makanan berbahan cokelat sebagai dessert.

Oscar 1987

Berubah Vegan, Ini Menu Makanan Oscar dari Masa ke Masa
Ilustrasi makanan asparagus dan jamur (Aheadofthyme)

Menu pada acara Academy Awards tahun 1987 cukup sederhana, yakni makanan berbahan sayuran seperti asparagus dan jamur.

Oscar 1993

Berubah Vegan, Ini Menu Makanan Oscar dari Masa ke Masa
Ilustrasi daging dan seafood. (Gianteagle)

Pada 1993, Chef Wolfgang Puck menyajikan makanan yang terinspirasi dari menu khas Prancis, dengan daging, seafood, butter, dan keju.

Oscar 2004

Berubah Vegan, Ini Menu Makanan Oscar dari Masa ke Masa
Ilustrasi filet mignon. (Brava)

Menu pada acara Oscar 2004 adalah filet mignon, potongan daging sapi yang terkenal mahal. Menu ini disajikan dengan makanan pembuka seperti paprika panggang dengan ikan teri, asparagus yang dibungkus prosciutto, dan kue keju. Makanan pendampingnya adalah kentang panggang caviar.


Artikel Menarik Lainnya:

Let's block ads! (Why?)



"masa" - Google Berita
February 10, 2020 at 11:18AM
https://ift.tt/2vj6aoe

Berubah Vegan, Ini Menu Makanan di Oscar dari Masa ke Masa - Indozone.id
"masa" - Google Berita
https://ift.tt/2lkx22B

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Berubah Vegan, Ini Menu Makanan di Oscar dari Masa ke Masa - Indozone.id"

Post a Comment

Powered by Blogger.