Search

Masa Observasi Usai, Pemkab Natuna Harap Pusat Tambah Fasilitas Kesehatan - detikNews

Natuna -

Sebanyak 238 WNI dari Wuhan, China telah selesai melaksanakan observasi di wilayah Natuna. Pemerintah Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau berharap pemerintah pusat meningkatkan fasilitas kesehatan setempat.

"Harapan kami, pemerintah pusat dapat menambah fasilitas kesehatan bagi rumah sakit kami," kata Bupati Natuna, Abdul Hamid Rizal di Natuna, Minggu (16/2/2020) seperti dilansir Antara.

Hamid menyebut saat ini Rumah Sakit Umum Daerah Natuna masih bertipe C. Dia berharap setidaknya fasilitas pelayanan kesehatan di Natuna ditingkatkan ke tipe B.

"Karena Natuna wilayah perbatasan yang jauh dari mana-mana. Sehingga kalau terjadi hal seperti ini tidak perlu jauh-jauh, karena rumah sakit bisa menangani," ujarnya.

Hamid menuturkan, untuk penyakit tertentu masyarakat harus pergi ke Kota Tanjungpinang demi mendapat fasilitas lengkap. Bahkan hingga memakan waktu yang cukup lama untuk sampai ke sana yakni sampai 2 hari.

Selain itu, Hamid mengatakan agar pemerintah juga memperhatikan sektor transportasi seperti bandara dan pelabuhan. Dia meminta agar pemerintah pusat dapat meningkatkan fasilitas tersebut berstandar internasional.

"Kami harap bandara sipil," kata dia.

Hamid mengatakan perbaikan fasilitas tersebut bisa meningkatkan ekonomi Kabupaten Natuna. Sehingga kegiatan ekspor Natuna bisa langsung terkirim ke negara tujuan.

"Dengan begitu, bisa menambah nilai tambah Natuna. Ekonomi Natuna bisa lebih cepat meningkat," tuturnya.

(eva/dkp)

Let's block ads! (Why?)



"masa" - Google Berita
February 16, 2020 at 09:33AM
https://ift.tt/3bCujXL

Masa Observasi Usai, Pemkab Natuna Harap Pusat Tambah Fasilitas Kesehatan - detikNews
"masa" - Google Berita
https://ift.tt/2lkx22B

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Masa Observasi Usai, Pemkab Natuna Harap Pusat Tambah Fasilitas Kesehatan - detikNews"

Post a Comment

Powered by Blogger.