Trailer berdurasi dua menit 24 detik itu memperlihatkan dua bagian dari masa lalu Natasha (Scarlett Johansson), ketika dia menjadi bagian dari Red Room dan saat dia bersama keluarganya. Red Room adalah program rahasia negara yang melatih para gadis muda jadi mata-mata kelas kakap dan pembunuh.
Dalam video, terungkap bahwa musuh besar Natasha, Taskmaster ternyata bertanggung jawab melakukan pencucian otak di kelas yang berisi prajurit. Maka kini menjadi tugas Natasha dan keluarganya, termasuk Yelena (Florence Pugh) untuk menyingkirkan kejahatan itu.
"Mereka memanipulasi.. Sadar sepenuhnya, tapi tak punya pilihan," ujar Yelena tentang ulah Taskmaster.
Trailer juga memperlihatkan hubungan Natasha dan Yelena, serta kedekatan dengan Alexei The Red Guardian (David Harbour) dan Melina (Rachel Weisz).
"Kita adalah keluarga," kata Alexei pada Natasha dalam salah satu adegan, "Kami berjuang bersamamu."
"Sebelum saya menjadi seorang Avengers, saya melakukan banyak kesalahan dan memiliki banyak musuh," ujar Natasha sebagai narasi, sementara layar menunjukkan pertemuannya dengan Taskmaster.
Trailer menampilkan banyak adegan pertarungan khas Marvel, dengan kendaraan-kendaraan besar, senjata api dan ledakan di latar tempat tertutup salju. Menjelang akhir, Natasha terdengar mengambil keputusan penting.
"Saya sudah membuat keputusan. Saya takkan melarikan diri [dari masa lalu] lagi," katanya.
Disebutkan The Verge, penggemar Marvel Universe Cinematic (MCU) akan melihat Thaddeus Ross (William Hurt) dalam film ini. Karakter ini dikenal karena melakukan dua hal penting, yaitu memimpin perburuan terhadap Bruce Banner dalam film The Incredible Hulk dan menyetujui Sokovia Accords dalam Captain America: Civil War.
Film Captain America: Civil War lantas menunjukkan Sokovia Accords menyebabkan perpecahan di antara para Avengers, dengan Steve Rogers (Captain America), Bucky Barner (Winter Soldier), Wanda Maximoff (Scarlet Witch), Sam Wilson (Falcon), dan Scott Lang (Ant-Man) di posisi menentang, sementara Tony Stark (Iron Man), Peter Parker (Spider-Man), James Rhodes (War Machine), dan Natasha menyetujuinya.
Film Black Widow dijadwalkan tayang di bioskop pada 1 Mei 2020.
[Gambas:Video CNN] (rea)
"masa" - Google Berita
March 10, 2020 at 09:40AM
https://ift.tt/2wIt2ya
Natasha Romanoff Hadapi Masa Lalu di Trailer Baru Black Widow - CNN Indonesia
"masa" - Google Berita
https://ift.tt/2lkx22B
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Natasha Romanoff Hadapi Masa Lalu di Trailer Baru Black Widow - CNN Indonesia"
Post a Comment