Search

Ratusan Ribu Jemaah Tetap Lunasi Biaya Haji di Masa Corona - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia -- Pandemi virus corona (Covid-19) yang masih mewabah secara global tak menyurutkan niat para calon jemaah haji asal Indonesia untuk beribadah ke Tanah Suci Makkah, Arab Saudi tahun ini. Itu terlihat dari banyaknya calon jemaah reguler yang sudah melunasi biaya haji pada tahap pertama.

Direktur Pelayanan Haji Dalam Negeri Kementerian Agama, Muhajirin Yanis mencatat sudah lebih dari 166 ribu jemaah haji reguler yang melunasi Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) sampai 20 April 2020.

"Sampai kemarin, 166.661 jemaah haji reguler sudah melunasi Bipih 1441H," kata Muhajirin dalam keterangan tertulisnya, Selasa (21/4).


Rinciannya 140.452 calon jemaah membayar pelunasan melalui teller di Bank Penerima Setoran (BPS). Sementara sisanya atau 26.209 calon jamaah memanfaatkan sistem pelunasan non teller untuk melunasi Bipih.
"Pelunasan tahap pertama ini akan berlangsung hingga 30 April mendatang. Jika masih ada sisa kuota, dibuka tahap kedua, 12-20 Mei 2020," ujarnya.

Muhajirin menyatakan lima provinsi dengan pelunasan jemaah haji reguler terbesar adalah Jawa Barat sebanyak 31.901 orang, Jawa Timur 27.136 orang, Jawa Tengah 25.932 orang, Banten 8.150 orang, dan Sumut 6.622 orang.

Masih Corona, Ratusan Ribu Jemaah Tetap Lunasi Biaya HajiFoto: CNNIndonesia/Basith Subastian

Kuota haji Indonesia tahun 2020 berjumlah 221.000 jemaah. Jumlah ini terdiri dari 203.320 jemaah haji reguler dan 17.680 jemaah haji khusus. Untuk tahun ini, dari total 203.320 kuota haji reguler, 1 persen di antaranya atau 2.040 dikhususkan untuk para lansia. 
Diketahui, nasib penyelenggaraan ibadah haji tahun 1441 Hijriyah atau 2020 ini masih belum jelas karena imbas dari mewabahnya virus corona secara global. Baik pemerintah Arab Saudi maupun Indonesia belum dapat memutuskan bagaimana kelanjutan penyelenggaraan haji tahun ini. 

Kemenag sendiri menyatakan akan segera mengembalikan setoran lunas kepada para calon jamaah bila penyelenggaraan haji tahun 2020 dibatalkan pemerintah Arab Saudi. (rzr/osc)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)



"masa" - Google Berita
April 21, 2020 at 01:24PM
https://ift.tt/3brRLpR

Ratusan Ribu Jemaah Tetap Lunasi Biaya Haji di Masa Corona - CNN Indonesia
"masa" - Google Berita
https://ift.tt/2lkx22B

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ratusan Ribu Jemaah Tetap Lunasi Biaya Haji di Masa Corona - CNN Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.