Search

Daftar 6 Benda pada Mobil yang Bakal Punah di Masa Depan - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia -- Teknologi otomotif terus berkembang dari masa ke masa untuk memudahkan penggunanya. Dengan keberadaan teknologi canggih memungkinkan manusia mengendarai kendaraan menjadi serba praktis.

Salah satu perkembangan pada industri otomotif terlihat pasca produsen mengubah sektor dapur pacu dengan meninggalkan teknologi konvensional karburator, namun kini sudah disuntik sistem injeksi.

Tapi tidak hanya mesin, fitur mobil juga ikut berevolusi menyesuaikan zaman. Berikut fitur-fitur pada mobil yang diprediksi akan punah pada masa depan.


Penutup jendela manual

Fitur ini sangat berguna pada mobil-mobil lawas. Setiap jendela mobil dahulu hanya dapat dibuka secara manual yaitu dengan memutar tuas yang ada pada door trim.

Tapi perkembangan teknologi mengakibatkan tuas semakin ditinggalkan dan beralih ke sistem elektrik. Tombol tinggal ditekan atau dicungkil sehingga aktivitas membuka dan menutup kaca menjadi lebih mudah dari sebelumnya. Penutup jendela manual masih ada, dan hanya ditemui di sejumlah mobil produksi

Transmisi Manual

Transmisi manual sudah mulai ditinggalkan banyak konsumen. Pengguna mobil kini lebih menginginkan kendaraan yang praktis sehingga kegiatan oper gigi dan menginjak pedal kopling sudah tak perlu lagi dilakukan.

Sistem transmisi otomatis juga sudah berkembang dan terdiri dari berbagai macam jenis. Misalnya CVT (Continuously Variable Transmission), DCT (Dual-Clutch Transmission), DSG (Direct-Shift Gearbox), dan sebagainya. Produsen juga mengklaim bila penggunaan transmisi otomatis tidak kalah irit bahan bakar ketimbang mobil manual.

Pemutar kaset dan CD

Era 1990an fitur hiburan mobil dilengkapi pemutar kaset dan CD. Tapi kini yang tersisa hanya pemutar CD, bahkan kemungkinan fitur itu ikut punah. Produsen kini menggunakan sistem hiburan yang lebih praktis melalui satu head unit layar sentuh.

Pengaturan pemilihan musik kini menjadi lebih mudah karena bisa lewat ponsel yang sudah terhubung melalui bluetooth. Kita juga bisa memasukkan berbagai macam musik serta video ke USB dan menampilkannya pada layar tersimpan pada dasbor.

Anak kunci

Fitur ini semakin digemari. Untuk membuka dan mengunci pintu mobil kita hanya perlu menekan tombol yang ada pada kunci pintar. Tidak hanya itu untuk sebagian mobil modern, menyalakan mesin juga tidak memerlukan anak kunci.

Cukup tombol "start stop engine' di depan pengemudi, dengan begitu mesin mobil menyala.

Speedometer analog

Fitur ini belum sepenuhnya hilang. Tapi kini sudah banyak pabrikan yang meninggalkan speedometer analog, kemudian diganti dengan model digital yang lebih menarik untuk dipandang.

Tombol-tombol pada Dasbor

Munculnya layar sentuh membuat tombol-tombol fisik pada dasbor hilang terutama untuk fungsi pengaturan AC dan pemutar musik. Beberapa pabrikan sudah memindahkan fungsi tombol-tombol pada head unit.

Mesin pembakaran dalam (Internal Combustion Engine/ICE)

Mesin konvensional yang mengeluarkan emisi diprediksi hilang beberapa tahun ke depan. Penggantinya motor listrik yang disuplai dari baterai yang didesain untuk daya tahan lama. Mobil ini dikatakan menjadi solusi menekan penggunaan bahan bakar dan mengurangi polusi di dunia. (ryh/mik)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)



"masa" - Google Berita
April 08, 2020 at 02:34PM
https://ift.tt/2UVv6Nb

Daftar 6 Benda pada Mobil yang Bakal Punah di Masa Depan - CNN Indonesia
"masa" - Google Berita
https://ift.tt/2lkx22B

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Daftar 6 Benda pada Mobil yang Bakal Punah di Masa Depan - CNN Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.